pengertian jaringan topologi, fungsi kelebihan dan kelemahannya.
UNIVERSITAS BINA SARANA INFORMATIKA KELOMPOK 1 17.3F.07 - ARDIANSYAH - ANDREAS FERNANDO WIDJAYA - AZRIL SAPUTRA - TARA ALSYAH - ADITYA PUTRA TUGAS JARINGAN KOMPUTER PERTEMUAN KE-5 Pengertian topologi jaringan komputer Topologi jaringan komputer adalah metode atau cara untuk menghubungkan rute koneksi dan node dalam satu jaringan. Untuk diketahui, node adalah perangkat keras untuk menerima, meneruskan, dan menyebarkan data atau bisa juga disebut komputer. Sedangkan rute koneksi, merupakan sambungan antar node sehingga bisa saling terhubung satu sama lain. Sambungan atau jembatan antar node itu biasanya dibuat menggunakan kabel jaringan (kabel LAN). Macam-macam topologi jaringan komputer 1. Topologi Mesh Topologi Mesh merupakan metode untuk menghubungkan node secara langsung menggunakan kabel jaringan, tanpa ada perantara. Kelebihan topologi Mesh adalah kesalahan pengiriman data bisa ditemukan dengan mudah. Kemudian, pengiriman data juga dapat berjalan lebih aman l